-->

Threhser  Merupakan rotary drum yang mempunyai kisi dengan ukuran celah tertentu dan lifting bar yang berfungsi sebagai penebah, agar brondo...
Daftar Isi [Tampil]

    Threhser 

    Thresher

    Merupakan rotary drum yang mempunyai kisi dengan ukuran celah tertentu dan lifting bar yang berfungsi sebagai penebah, agar brondolan terlepas dari janjangan.

    CARA KERJA: Buah hasil perebusan (sterilized fruit bunch), masuk ke threhser dengan kontinyu, dan mengalami terangkat – terbanting – tergulir berulang – ulang, sambil bergerak maju kearah ujung pengeluaran. Selama proses tersebut brondolan terlepas dari janjangan, dimana brondolan keluar melalui celah kisis-kisi dan masuk ke below thresher conveyor dan janjangan kosong keluar dari ujung depan thresher dan masuk ke empty fruit bunch conveyor (EFB conv.). Terangkatnya janjangan disebabkan oleh gaya sentrifugal yang ditimbulkan oleh putaran threhser dan dibantu oleh lifting bar.


    Ada 2  Jenis Thresher 

    1. Shaftless 

    Thresher Jenis ini adalah unit thresher yang menggunakan roler sebagai penahan dan chain yang melingkar body sebagai Penggerak. Jenis ini mempunyai kelebihan yaitu tidak adanya hambatan dala proses di dalam thresher, sehingga efisiensi pembrondolan lebih tinggi. Akan tetapi kelemahan dari jenis ini terdapat pada proses maintenance yang sulit dan cenderung mahal, terutama pada roler (baik bearing maupun rolernya sendiri)

    Shaftless Thresher

    2. Thresher with shaft 

    Jenis ini adalah unit thresher yang menggunakan poros sebagai penggerak dan penahan thresher. Keunggulan untuk jenis ini terletak pada perawatan unit yang lebih mudah. Sedangkan kelemahannya adalah terletak pada efisiensi thresher yang lebih rendah dibanding dengan jenis shaftless thresher. 

    THresher With Shaft

    EFISIENSI THRESHER DITENTUKAN OLEH

    • Effisiensi Sterilisasi. 
    • Ketinggian Jatuh dari bunch, ditentukan oleh rpm thresher. Ketinggian h = 1.2 m. 
    • Jumlah bantingan paling tidak 6 kali. 
    • Feeding sesuai kapasitas dan konstan (jumlah janjangan dalam thresher).

    TIGA GERAKAN DALAM THRESHER 

    • Bantingan. 

    • Rolling 

    • Travel


    KONSEP FISIKA: CENTRIFUGAL FORCE






    PERHITUNGAN RPM THRESHER



    Gaya Sentrifugal
    Fr = m v2/r                   ……………… (1)
    Gaya Sentripetal
    Fp = W . cos β = m . g . cos β …… (2)
    Gerakan bunch jatuh adalah gerakan parabolik; yaitu Gabungan/resultant gerakan “GERAK LURUS BERUBAH BERATURAN – GLBB – sumbu y” dan “GERAK LURUS BERATURAN – GLB – sumbu x”.
    GLBB – sumbu y GLB – sumbu x
    vyt = vy – g t                  
    y = vy t – ½ g t2 ……….. (3)               
    vxt = vx
    x = vx t     ………..  (4)     

    Dimana,
    vy = v sin β ……………. (5)                 vx = v cos β ……… (6)     

    Dari persamaan (4) dan (6) diperoleh :










    CONTOH SOAL PERHITUNGAN RPM THRESHER


    Demikian cara perhitungan RPM Thresher pada Pabrik Kelapa Sawit

    DMCA.com Protection Status
    Bantu Apresiasi Bantu berikan apresiasi jika artikelnya dirasa bermanfaat agar penulis lebih semangat lagi membuat artikel bermanfaat lainnya. Terima kasih.
    Donasi
    Hallo sobat Alwepo, Anda dapat memberikan suport kepada kami agar lebih semangat dengan cara dibawah ini.

    Dana : 085XXXXXXXXX
    PAYPAL : Alwepo
    Done